PASUNDANPOST.COM | SUKABUMI — Masyarakat Desa Cibatu, Kecamatan Cikembar, Sukabumi mengeluhkan tentang banyaknya irigasi rusak.
Hal itu disampaikan masyarakat saat Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Ferry Supriyadi menggelar Reses ke II Tahun sidang 2025, di Kampung Cibatu, Desa Cibatu Kecamatan Cikembar, pada Kamis (8/5/2025).
Selain soal irigasi banyak yang rusak, masyarakat juga mengeluhkan tentang sarana air bersih.
"Beberapa keluhan tersebut, adalah hal yang menjadi harapan masyarakat di Desa Cibatu ini. Ya namanya juga aspirasi warga, tentu kita perlukan agar secepatnya bisa realisasi dan langsung dinikmati oleh masyarakat," kata Ferry.
Kepada awak media, Ferry mengaku mencatat seluruh keluhan warga dan yang menjadi permasalahan tuntutan masyarakat di Cibatu.
"Termasuk tentang jalan Panggeleseran – Cibatu yang kondisinya rusak berat dan viral juga akhir-akhir ini," jelasnya.
Terkait keluhan warga, kader Golkar ini mengaku tidak diam dan terus berusaha supaya secepatnya bisa realisasi.
"Insha Allah tahun ini ada progres realisasi pembangunan. Jalan panggleseran Cibatu mudah-mudahan bisa direalisasikan mungkin dalam bulan ini atau bulan berikutnya," ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Ferry juga menyerap aspirasi dari masyarakat mulai dari infrastruktur, sarana prasarana publik hingga pungli calon pencari kerja.
"Selain bersilaturahmi, kami menyerap aspirasi dari masyarakat Desa Cibatu. Ada beberapa hal yang menjadi catatan kami," pungkasnya. (R/01)