Notification

×

Iklan

Iklan

Satgas Pamrahwan Yonarmed 9 Kostrad Screaning Penumpang Kapal di Pelabuhan Dofa

Senin, 13 April 2020 | 10:27 WIB Last Updated 2020-04-13T03:27:33Z

PASUNDAN POST ■ Kondisi penyebaran pandemi Covid-19 yang makin memprihatinkan belakangan ini secara tidak langsung telah mendorong personel Satgas Pamrahwan Yonarmed 9 untuk secara aktif mencegah penyebarannya.

Komandan Satgas, Mayor Arm Andi Achmad Afandi, S.Sos., M.Si., kemudian memerintahkan kepada seluruh jajarannya untuk membantu program pemerintah dalam pencegahan penyebaran virus ini.

Dalam keteranganya hari ini, Komandan Satgas menyampaikan bahwa 3 orang personel Pos Koki Dofa SSK IV dipimpin oleh Serda Hervian melaksanakan Screaning Covid-19 terhadap masyarakat yang baru saja tiba di Dermaga Desa Dofa, Kecamatan Mangoli Barat, Kabupaten Kepulauan Sula.

Menurutnya, dengan dilaksanakannya program ini diharapkan dapat mencegah penyebaran virus Covid-19 ke wilayah Maluku Utara khususnya di wilayah Kepulauan Sula.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan bekerja sama dengan pihak puskesmas setempat. Kepala Puskesmas Dofa, Bapak Sardi mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan yang diberikan oleh personel Satgas Pamrahwan Yonarmed 9 Kostrad yang secara sukarela membantu kegiatan ini.

“Satgas Pamrahwan Yonarmed 9 akan selalu siap sedia menghadapi segala tantangan yang ada dalam penugasan di wilayah Maluku Utara, diharapkan dengan kehadiran personel kami di wilayah Maluku Utara akan selalu siap untuk mencegah penyebaran pandemi ini,” ujar Mayor Arm Andi Achmad Afandi, S.Sos., M.Si, hari ini.

■ R/01
×
Berita Terbaru Update