Notification

×

Iklan

Iklan

Citimall Cianjur 2 Resmi Dibuka

Rabu, 15 Desember 2021 | 21:57 WIB Last Updated 2021-12-20T05:14:02Z
PASUNDAN POST ■  Pusat perbelanjaan modern dan terlengkap di Kabupaten Cianjur, Citimall Cianjur II, resmi dibuka oleh Bupati Cianjur Herman Suherman pada Rabu (15/12/2021).

Berada di akses lokasi yang strategis tepatnya di Bundaran Tugu Lampu Gentur, Citimall Cianjur II menempati bangunan 3 lantai dengan total luas lantai sebesar 14.237 meter persegi dan total area ritel yang disewakan seluas 9.662 meter persegi.

Diketahui berbagai tenant atau penyewa nasional seperti Matahari Departement Store, Gokana, Chatime, Kasoem Vision Care, The Body Shop, Ichiban Sushi, OB Fit, Guardian, Samsung, Oppo dan L Beauty Salon sudah mengisi di Citimall Cianjur ini.

"Kami merasa bersyukur bahwa ditengah pandemi Covid-19, kami masih bisa membuka pusat pembelanjaan modern dan terlengkap yang kami tahu sudah dinanti-nanti warga Cianjur," kata Head of Operating Properties NWP Retail Teges Prita Soraya kepada wartawan.

Tentunya lanjut Teges, kesehatan dan keselamatan para pengunjung ditengah masih mewabahnya Covid-19 menjadi priotas utama pihak pengelola Citimall Cianjur.

"Dengan ketat kita menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah, termasuk penerapan aplikasi Peduli Lindungi bagi siapa pun yang akan masuk ke are Citimall Cianjur," tegasnya.

Teges mengatakan, untuk mengatur dan mengontrol jumlah pengunjung yang masuk ke Citimall Cianjur pihaknya telah menempatkan sejumlah alat penghitung otomatis dengan teknologi Real Time People Counting (RTPC) disetiap pintu masuk mall.

"Teknologi ini penting agar kami dapat mengetahui dan mengontrol jumlah pengunjung yang masuk sesuai peraturan yang ditetapkan pemerintah daerah," paparnya.

Teges berharap, dengan hadirnya Citimall Cianjur ini tidak hanya sekedar menjadi destinasi belanja. Namun juga bisa memberikan pengalaman menarik yang menggabungkan kegiatan online dengan offline.

"Kami tentunya tidak sabar menyambut para pengunjung untuk dapat merasakan berbelanja di Citimall Cianjur ini," tandasnya.(Ddy).
×
Berita Terbaru Update