Notification

×

Iklan

Iklan

Dekati Tahun Pemilu, Milenial WJM Initiative Lirik Iwan Bule

Senin, 09 Mei 2022 | 11:46 WIB Last Updated 2022-05-10T11:51:54Z
PASUNDAN POST ■ Menuju tahun politik 2024, beberapa partai politik sudah memanaskan mesin partai dan mempersiapkan pesta politik yang akan datang tersebut, baik persiapan pemilihan Presiden maupun Pemilihan Gubernur. 

Tidak hanya partai politik, beberapa elemen masyarakatpun mulai memilah dan memilih siapa calon yang tepat untuk maju di pesta politik nanti, termasuk di jawa barat. 

Milenial West Java Movement Initiative yang konsentrasi pada gerakan-gerakan pelajar dan mahasiswa pun mulai membuka suara terkait hal tersebut. Hal ini disampaikan oleh Founder Milenial West Java Movemebt Initiative  Uba Rubai Mazid. 

"Selama satu tahun ini kita sudah menginventarisir beberapa orang yang berpotensi dan pantas untuk maju menjadi gubernur Jawa Barat" ujar Uba.

Selain itu, Founder Milenial West Java Movemebt Initiative ini juga menyampaikan bahwa sudah terdapat nama yang akan mereka usung dan perjuangkan untuk menjadi Gubernur Jawa Barat.

"Setelah menginventarisir nama dan setelah Flashback beberapa tahun ke belakang, kami menilai  bahwa Mochammad Iriawan atau yang akrab kita sebut Kang Iwan Bule sangat cocok untuk menjadi Gubernur Selanjutnya," Kilahnya. 

Uba menilai bahwa Iwan Bule yang saat ini merupakan Purnawirawan Polri merupakan sosok yang cocok menjadi Gubernur selanjutnya dikarenakan track record kepemimpinannya.

"Saat masih menjadi abdi Negara, beliau ini berproses dari bawah, beliau pernah bertugas dari mulai di Polsek, polres, polda, hingga bertugas di mabes. Sehingga pemahaman dan pengetahuan beliau mengenai kepemerintahan dari tingkat desa sampai Provinsi, pasti beliau sudah sangat mengerti dan memahami. 

" Jadi kami menilai bahwa dengan jelajah kepemimpinannya tersebut beliau akan sangat paham kondisi dan peta sosial masyarakat dari tingkat desa hingga nasional" ungkapnya. 

Selain itu, Milenial WJM Initiative juga menyebutkan bahwa mereka menilai bahwa Iwan Bule cocok jadi Gubernur selanjutnya dikarenakan track record kepemimpinannya yang pernah menjabat Pj. Gubernur Jawa Barat. 

"Kami menilai bahwa saat Kang Iwan Bule menjadi Pj Gubernur Jawa Barat, beliau mampu menjaga kondusifitas masyarakat. Juga dengan kesantunannya saat menjadi Pj Gubernur, beliau mampu menjaga Stabilitas politik yang ada di jawa barat" tandasnya.(Chandra)
×
Berita Terbaru Update