Notification

×

Iklan

Iklan

Bentuk Kader Berdedikasi dan Berintegritas, SMAN 1 Cikembar Gelar Pelatihan Dasar Kepemimpinan

Jumat, 08 September 2023 | 16:33 WIB Last Updated 2023-09-08T09:35:23Z
PASUNDAN POST ■ SUKABUMI - Ratusan siswa SMAN 1 Cikembar Kabupaten Sukabumi Ikuti latihan dasar kepemimpinan untuk membentuk kader - kader pemimpin yang berkualitas, akademis, berkeponten, bertanggung jawab, loyalitas, berdedikasi dan berintegritas, Jumat, (8/09/2023).

Erwanda Kepala Sekolah SMA 1 Negeri Cikembar Saat Di konfirmasi awak media di sela kegiatan, mengatakan melaksanakan latihan dasar kepemimpinan sekolah (LDKS) Tahun Pelajaran 2023-2024 selama tiga hari.

" Kegiatan ini akan berlangsung selama 3 hari, Jum'at, Sabtu dan Minggu, untuk hari ini kegiatan digelar di sekolah, di gedung serbaguna, sementara untuk hari sabtu dan minggu di luar sekolah yaitu di Bumi Karuhun Kadudampit." terang Erwanda.

Kegiatan Hari ini Kami isi Dengan Berbagai Materi tidak Hanya Fokus Pada Kepemimpinan Saja,Tapi juga Dengan Bagaimana Siswa Berwawasan Luas, berpengetahuan Dan Ketrampilan Dalam Mengelola Organisasi, Kegiatan Hari ini Menjadi Syarat Untuk, Calon-calon Ketua OSIS Atau MPK Tahun 2024-2025.

Lebih lanjut Erwanda menyampaikan pemateri dari unsur Muspika, Danramil 0607/08 Cikembar, Guru dan juga mengundang pemateri dari UPI Bandung, serta Narasumber Dari pengusaha.

"Dengan diadakanya kegiatan ini, kami sangat berharap semua pesert bisa mandiri, apalagi di era digitalisasi ini tantangannya sangat Luar biasa, barusan kami memberikan masukan  manfaat teknologi, karena bagian dari program digitalisasi sekolah Dan Visi Misi SMA 1 Negeri Cikembar." paparnya.

Di tempat yang sama Kapten Inf Cecep Toha, Danramil 0607-08 Cikembar, menjelaskan kepada awak media dirinya memberikan materi wawasan kebangsaan dan cinta tanah air. Pentingnya wawasan kebangsaan ini untuk generasi muda dengan menanamkan jiwa bela negara, dan rasa cinta tanah air.

"Menjaga persatuan dan kesatuan, semangat gotong royong, saling menghormati antara yang satu dengan yang lain dan semangat Nasionalisme yang harus ditanamkan sejak dini,"Ungkapnya

Ia menyampaikan, kegiatan pemberian materi kebangsaan itu sudah menjadi satu kewajiban dalam rangka membentuk karakter siswa-siswi sekolah sebagai penerus bangsa.
 
"Sekarang ini, para siswa-siswi banyak yang kurang faham pengetahuan tentang wawasan kebangsaan dan cinta tanah air bangsa dan negara sendiri, untuk itu kita berikan wawasan kepada mereka agar dalam dirinya tertanam rasa Nasionalisme,"Pungkasnya.*(M.Afnan).
×
Berita Terbaru Update