Notification

×

Iklan

Iklan

Ratusan Prajurit Kodim 0608 Cianjur Disuntik Vaksin Covid-19

Selasa, 02 Maret 2021 | 20:37 WIB Last Updated 2021-10-05T16:58:50Z
 
Ratusan Prajurit Kodim 0608 Cianjur Disuntik Vaksin Covid-19

PASUNDAN POST ■ Bertempat diaula Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0608 Cianjur, ratusan prajurit tentara nasional indonesia (TNI) disuntik vaksin Covid-19 pada Selasa (2/3/2021).

Dandim 0608 Cianjur Letkol Kav Ricky Arinuryadi sebagai orang pertama yang mengikuti program  vaksinasi Covid-19 mengingatkan, kepada seluruh jajarannya agar turut menyukseskan program vaksinasi Covid-19 yang sudah diinisiasi oleh pemerintah.

"Sehingga para prajurit yang menjadi peserta vaksinasi bisa terhindar dari yang namanya virus corona atau Covid-19," ujarnya kepada wartawan.

Dandim menjelaskan,kegiatan yang dilaksanakan serentak langsung atas perintah Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa,diikuti oleh ratusan prajurit dari Kodim 0608 Cianjur,Batalyon Armed 5/105 Tarik dan Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 300 Brawijaya.


"Saya juga berharap kepada seluruh prajurit untuk mengikuti dan menyukseskan program vaksinasi untuk masyarakat Indonesia agar kita segera terlepas dari bahaya pandemik Covid-19," pungkasnya. 

■ Deddy/PP
×
Berita Terbaru Update