PASUNDAN POST ■ Seorang bocah berinisial R (12) tewas dalam peristiwa kebakaran yang terjadi di Kampung Rancabali Kulon Rt 01 Rw 07 Kelurahan Bojongherang, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Diketahui kebakaran yang menghanguskan dua unit rumah sekaligus terjadi pada Selasa (22/3/2022) pagi sekitar pukul 05.00 wib.
Ketua Rt 01 Rw 07 Nunu Suryana menjelaskan,kebakaran diketahui berasal dari rumah milik Aat dengan ditandai adanya kepulan asap hitam pekat.
"Setelah didekati api sudah besar dan membakar hampir seluruh bagian rumahnya. Setelah itu saksi yang pertama kali melihat langsung meminta tolong kepada beberapa warga lainnya," ungkapnya.
Menurutnya,saat kejadian pihaknya langsung melaporkan kebakaran tersebut kepada Pemadam Kebakaran (Damkar) Cianjur. Setelah petugas Damkar tiba di lokasi kejadian dan langsung melakukan upaya pemadaman.
"Petugas Damkar datang dan langsung melakukan upaya pemadaman yang dibantu oleh warga sekitar," jelasnya.
Sementara itu, Kapolsek Cianjur Kota, Kompol Achmad Suprijatna menjelaskan, kebakaran yang menimpa dua rumah warga tersebut berhasil dipadamkan petugas Damkar sekitar pukul 06.30 WIB.
"Namun terdapat satu orang berinisial R (12) meninggal dunia karena mengalami luka bakar hampir di sekujur tubuhnya dan ketika kejadian korban tengah tertidur dan ditinggal orang tuanya ke pasar," paparnya.
Achmad mengatakan,kepolisian belum bisa memastikan penyebab kebarakaran. Meski saat pihaknya masih melakukan dilakukan pemeriksaan oleh petugas Forensik Polres Cianjur.
"Dugaan kebakaran belum dapat dipastikan, tetapi petugas Forensik Polres Cianjur sudah melakukan identifikasi di lokasi kejadian. Sedangkan korban meninggal dunia telah dibawa ke RSUD Cianjur," tandasnya.(Ddy).